WELCOME

Terima Kasih Telah Mengunjungi Blog Saya

Kamis, 08 Juli 2010

Prediksi Final Piala Dunia 2010 Versi Gue Lagi

Oke, sebelumnya gue mau ngasih tau prediksi gue di final dari awal piala dunia sedikit meleset. Gue awalnya memprediksi Brazil vs Spanyol sebelum piala dunia mulai. Apa mau di kata Brazil gagal mengalahkan Belanda dan Belanda vs Spanyol lah yang menjaddi partai pamungkas piala dunia. Jujur dari awal piala dunia gue mendukung Spanyol, he.. Sempet ciut juga sih waktu di pertandingan awal Spanyol kalah. Langsung aja deh, nih perdiksi gue menuju final piala dunia:

Logo Piala Dunia 2014 Diluncurkan












Logo Piala Dunia 2014 telah diluncurkan di Johannesburg, Afrika Selatan, pada hari Kamis (8/7) dalam upacara yang dipimpin oleh Presiden FIFA, Joseph Blatter dan Presiden Brasil, Luiz Inacio 'Lula' da Silva. 

Rabu, 07 Juli 2010

Forlan: Saya Terlalu Lelah












Usai laga semifinal antara Belanda bentrok dengan Uruguay, Rabu (7/7) dinihari WIB, yang berkesudahan 3-2 untuk keunggulan Belanda. Penyerang andalan Uruguay, Diego Forlan, mengakui dirinya merasa sudah lelah. Sehingga, timnya gagal melangkah ke babak final.
 
Memang, Forlan tidak pernah absen di enam laga yang dijalani Albiceleste di Afrika Selatan. Sejak babak penyisihan, eks striker Manchester United ini selalu menjadi pilihan utama pelatih Oscar Tabarez di lini depan Albiceleste. Forlan pun berhasil membuktikan kualitasnya. Pada babak semi final, eks striker Villarreal tersebut berhasil mencetak empat gol. Dua gol kala Uruguay menghempaskan tuan rumah, Afrika Selatan, 3-0. Setelah itu, Forlan mampu mencetak sebuah gol saat menyingkirkan Ghana di babak perempat final.

Sabtu, 03 Juli 2010

Spanyol Melangkah ke Semifinal












La Furia Roja mampu mengalahkan Paraguay 1-0 pada laga pamungkas babak perempat final, Ahad (4/7) dinihari WIB. Gol semata wayang Spanyol dicetak oleh striker anyar Barcelona, David Villa.
 
Dengan hasil ini, Spanyol berhak berlaga di babak semifinal. Tim besutan Vicente Del Bosque itu akan menghadapi Jerman di fase semifinal, Kamis (8/7) dinihari WIB. Prestasi ini merupakan kedua kalinya Spanyol mampu menembus babak semifinal. Terakhir kali, La Furia Roja menjadi semifinalis pada gelaran Piala Dunia 1950.

Argentina Tersingkir, Maradona Bingung












Pelatih tim nasional Argentina, Diego Maradona, masih belum memutuskan apakah dia akan mundur atau tidak setelah Albiceleste disingkirkan Jerman skor 4-0 pada babak perempat final Piala Dunia, Sabtu (3/7) malam WIB.

Jumat, 02 Juli 2010

Kategori Pertandingan Piala Dunia 2010

Baiklah para pembaca blog gue yang budiman, masih seputaran piala dunia, kali ini gue akan mencoba men kategorikan sebuah partai masuk di pertandingan paling apa (Hingga perdelapan final). Banyak kejadian-kejadian menggembirakan dan mengharukan di Piala dunia kali ini, banyak kejutan dan banyak kontroversi. Langsung aja gue jabarin deh partai yang termasuk kategori apa, sebelum baca tulisan gue di bawah ini, marilah kita berdoa dulu menurut agama dan kepercayaan masing-masing, berdoa mulai,.. Amin. Yupz, silahkan baca:

Rabu, 30 Juni 2010

Kenapa Sih Inggris Selalu Gagal Di Piala Dunia??

Ya, itulah pertanyaan yang selalu di ucapkan setiap orang ketika melihat piala dunia. Tahun ini Italia dan Perancis gagal melaju ke babak 16 besar, namun prestasi kedua tim 4 tahun lalu bagus, kedua tim masuk ke final dan Italia yang memenangkan laga. Bagaimana dengan Inggris? Ya, prestasi terbaik mereka adalah final, namun itu diraih pada tahun 1966 dan pada saat menjadi tuan rumah. Setelah itu, tidak ada prestasi membanggakan. Sangat memprihatinkan mengingat Inggris punya kualitas yang mungkin terbaik di Eropa dan punya liga terbaik di dunia. Apa yang membuat Inggris selalu sial di piala dunia? Inilah jawaban dari gue, pengamat video syur, eh salah pengamat bola maksudnya.

Selasa, 29 Juni 2010

Prediksi Perempat Final Piala Dunia Versi Gue

Wah piala dunia sudah memasuki babak perempatfinal nih, dan jagoan gue Spanyol juga lolos. Sempet ngeri juga sih liat lawan Portugal dini hari tadi, tapi untung David Villa main bagus. Kali ini gue akan coba prediksi lagi nih, yang udah liat postingan gue sebelumnya tentang prediksi perdelapan final pasti sudah menanti-nantikan prediksi ini karena prediksi gue hampir semuanya bener, he.. Narsis dikit gak apa-apa donk, cuma 3 pertandingan kalo gak salah yang gue gak berani tebak pemenangnya pada saat itu (Yang peluangnya gue prediksi 50-50), yang lainnya bener. Tapi inget yah, jangan di jadiin taruhan/judi prediksi gue. Baiklah langsung aja prediksi gue di bawah:

Villa Antar Spanyol ke Perempat Final












Spanyol berhasil mengalahkan Portugal 1-0 pada partai pamungkas babak 16 besar, Rabu (30/6) dinihari WIB. David Villa tampil sebagai pahlawan bagi La Furia Roja setelah sukses mencetak gol kemenangan pada menit ke-63.

Pada babak pertama, partai yang dihelat di Stadion Green Point, Cape Town tersebut berjalan membosankan. Meski kedua tim saling melancarkan serangan. Namun, tidak ada gol yang tercipta selama paruh pertama laga yang dipimpin oleh wasit asal Argentina, Hector Baldassi, tersebut.